Dolar Australia menguat tipis di awal perdagangan akhir pekan ini, namun masih dalam tren penurunan. Pasar diperkirakan sepi karena memperingati Jumat Agung. Dolar AS menguat karena data ekonomi AS menunjukkan ekspansi,
AUDJPY Incar Level 92.00 Manfaatkan Kenaikan Suku Bunga RBA
Diperbarui • 2023-02-07
AUDJPY mendapat daya tarik Buy dan memperbarui level atas intraday sembari mengincar level 92,00 setelah Reserve Bank of Australia (RBA) umumkan kenaikan suku bunga acuan sebesar 0,25% keempat berturut-turut pada Selasa pagi seperti yang sudah diperkirakan dan menjaga asa pasangan lintas mata uang ini pertahankan tren kenaikan hari kedua berturut-turut.
Seiring bank sentral Australia gagal memberikan petunjuk hawkish utama, AUDJPY sejauh ini masih relatif gagal memanfaatkan kenaikan suku bunga tersebut meski mempertahankan momentum kenaikan ringan dalam dua hari. Hal ini dapat dikaitkan dengan pernyataan yang mengharapkan inflasi yang lebih lemah.
Sementara itu, kekhawatiran hawkish seputar langkah Bank of Japan (BoJ) selanjutnya dan intervensi pasar uang Jepang berpotensi menghambat kenaikan AUDJPY, yang mulai terlihat mulai menjauhi dari level 92.00. Gubernur BoJ, Haruhiko Kuroda, pada Senin mengatakan bahwa bank sentral akan berusaha mencapai inflasi 2% secara stabil dan berkelanjutan sembari tetap memperhatikan efek sampingnya.
Reaksi Pasar
AUDJPY sejauh ini cukup sukses menambah kenaikan intraday di tengah kenaikan suku bunga RBA sebesar 0,25% yang sesuai dengan perkiraan pasar meski masih gagal menopang tren kenaikan dua hari. Sementara itu, Kuroda yang berjuang untuk mendorong kembali bias hawkish, didukung oleh Menteri Keuangan Jepang yang menegaskan intervensi pasar dan sentimen lesu yang juga menahan kenaikan AUDUSD.
Tren
AUDJPY perbarui level tertinggi intraday mendekati level penting 92,00 sembari mempertahankan momentum tren bullish dalam dua hari. Meski demikian, AUDJPY berpotensi mengalami koreksi menuju level psikologis 90.00.
Rencana Perdagangan
Potensi Buy AUDJPY dapat dipertimbangkan pada level 91.70 dengan target profit pada level 91.90/92.10
Potensi Sell AUDJPY dapat dipertimbangkan pada level 91.40 dengan target profit pada level 91.20/91.10
Menyerupai
Pasar saham Asia memiliki sentimen sideways dengan bias bearish pada perdagangan Kamis (28/03/2024), karena adanya sentimen ketidakpastian menjelang data indeks harga PCE AS..penjualan ritel Australia dirilis lebih kecil dari perkiraannya.
Yen Jepang kembali mencatat penurunan untuk hari ketiga berturut-turut di hari Rabu (27/03/2024), menyusul ketidakpastian mengenai langkah kebijakan ..Di sisi lain, indeks dolar AS, yang saat ini terus mendapat dukungan dari prospek ekonomi AS yang optimis
Berita terbaru
Yen Jepang gagal memikat para investor pada perdagangan Selasa (02/04/2024) meski ada peluang atas kemungkinan intervensi dan..Sentimen penghindaran risiko masih berpotensi memberikan kekuatan pada safe-haven
XAUUSD naik ke rekor tertinggi baru pada perdagangan Senin (01/04/2024), di tengah meningkatnya spekulasi penurunan suku bunga..melanjutkan kenaikan kuat minggu lalu hingga membentuk level puncak baru sepanjang masa
Pasar saham Asia sebagian masih libur dan sebagian lagi menguat pada perdagangan Senin (01/04/2024), karena optimisme data pabrikan Tiongkok mendukung..potensi intervensi otoritas Jepang terhadap yen Jepang diperkirakan berada di zona 152 – 155 yen.