Yen Jepang kembali mencatat penurunan untuk hari ketiga berturut-turut di hari Rabu (27/03/2024), menyusul ketidakpastian mengenai langkah kebijakan ..Di sisi lain, indeks dolar AS, yang saat ini terus mendapat dukungan dari prospek ekonomi AS yang optimis
Potensi GBPJPY Bearish Jika Data Claimant Count Inggris Sesuai Ekspektasi
Diperbarui • 2022-10-11
GBPJPY sempat mencatat kenaikan di pembukaan perdagangan sesi Selasa di tengah penantian pasar pada data utama minggu ini di awal perdagangan Selasa. Melemahnya imbal hasil obligasi dan data yang beragam dari Jepang juga berpotensi melemahkan Yen.
Namun, perlu dicatat bahwa langkah Bank of England (BOE) yang menggandakan pembelian obligasi juga menjadi dasar yang dapat mendorong GBPJPY menguat. Data ketenagakerjaan terbaru Inggris akan sangat penting bagi para pedagang pasangan GBPJPY.
Jika data tenaga kerja Inggris positif, maka itu dapat menjadi pendorong sterling untuk menguat di tengah meningkatnya peluang kenaikan suku bunga agresif oleh BOE. Namun, data tenaga kerja Inggris diperkirakan turun 11,4 ribu pada bulan September dibandingkan dengan kenaikan pada laporan sebelumnya sebesar 6,3 ribu.
Pidato Gubernur BOE Andrew Bailey juga tidak lepas dari fokus pasar di tengah upaya bank sentral untuk mempertahankan langkah mengejutkan terbaru yang dapat membantu sterling untuk memperpanjang rebound.
Sementara itu, laporan data transaksi berjalan dan perdagangan Jepang untuk bulan Agustus yang suram, menjadi penyebab melemahnya yen sehingga mendorong GBPJPY melanjutkan kenaikannya.
Reaksi Pasar:
Ekspektasi data tenaga kerja Inggris yang lemah dan penantian pasar pada pidato Bailey, berpotensi membuat pasangan GBPJPY akan kesulitan memperpanjang langkah pemulihan terbaru.
Tren:
GBPJPY saat ini mengalami tren Sideway namun berpotensi mencatat penurunan di tengah penantian pasar pada data Claimant Count Inggris dan pidato Andrew Bailey yang diharapkan memberikan petunjuk atas sikap bank sentral selanjutnya.
Trading signal:
Sell GBPJPY pada level 160.44 dengan target profit pada level 160.34/16024.
Potensi Buy GBPJPY pada level 161.36 dengan target profit pada level 161.46/161.51
Menyerupai
GBPUSD diperdagangkan dengan bias positif ringan pada hari Selasa (26/03/2024), meski tidak ada aksi beli lanjutan dan..Di sisi lain, dolar AS terlihat mencoba menghentikan penurunan korektif hari sebelumnya dari..
Pasar saham Asia bergerak datar dengan bias bearish pada perdagangan Senin (25/03/2024), karena sentimen tetap tegang menjelang data ekonomi utama minggu ini, sementara risiko intervensi mata uang dari Jepang menghentikan
Berita terbaru
Yen Jepang gagal memikat para investor pada perdagangan Selasa (02/04/2024) meski ada peluang atas kemungkinan intervensi dan..Sentimen penghindaran risiko masih berpotensi memberikan kekuatan pada safe-haven
XAUUSD naik ke rekor tertinggi baru pada perdagangan Senin (01/04/2024), di tengah meningkatnya spekulasi penurunan suku bunga..melanjutkan kenaikan kuat minggu lalu hingga membentuk level puncak baru sepanjang masa
Pasar saham Asia sebagian masih libur dan sebagian lagi menguat pada perdagangan Senin (01/04/2024), karena optimisme data pabrikan Tiongkok mendukung..potensi intervensi otoritas Jepang terhadap yen Jepang diperkirakan berada di zona 152 – 155 yen.