Awal Tahun 2021 NZDUSD Terkoreksi Turun
Nilai tukar pasangan mata uang NZDUSD pada perdagangan di awal pekan pada awal tahun baru 2021 ini mengalami tekanan turun, yang cukup kuat
Pergerakan turun yang terjadi pada pasangan mata uang NZDUSD pada pekan ini terjadi akibat kembali terkoreksi menguatnya index US Dollar pasca rilis data Manufaturing PMI Amerika yang mengalami peningkatan yang cukup baik. Index manufakturing PMI Amerika naik dari sebelumnya 56,5 kini berada pada level 57,1 dan hal tersebut menjadikan index mata uang USD juga ikut menguat dari sebelumnya 89,3 kini berada pada level 89,8. Kembali menguatnya index USD tersebut akhirnya menekan mata uang lainnya termasuk mata uang New Zealand.
Analisa Teknikal
Secara teknikal pada timeframe daily, terlihat pasangan mata uang NZDUSD mengalami fase koreksi turun dan hal tersebut didukung oleh adanya pola candle shooting star yang memberi indikasi adanya peluang turun bagi harga NZDUSD.
Grafik NZDUSD Timeframe Daily
Dari timeframe H4 juga terdapat beberapa indikasi turun diantaranya:
- Titik Indikator Parabolic SAR telah berada diatas candle
- Indikator stokastik telah cross ke bawah
- Histogram indikator MACD telah berada di bawah garis signal line
Grafik NZDUSD Timeframe H4
Indikasi: Koreksi Turun
Strategi: Sell
Timeframe: H4
NZDUSD berpeluang terkoreksi turun ke level support selanjutnya:
- S1: 0.71447
- S2: 0.71321
- S3: 0.71130
Resisten NZDUSD berada pada level
- R1: 0.72079
- R2: 0.72196
- R3: 0.72339
Stoploss: 0.72500
Note: Harap berhati-hati dalam bertransaksi, harga dapat berubah sewaktu-waktu tergantung dari perubahan fundamental ekonomi dan kondisi geopilitik dunia, gunakan money management yang baik, overlot dan overtrade merupakan penyebab tingginya resiko dalam bertransaksi.