"Bull" USDJPY Melawan Naik

Baca artikel di situs FBS

USDJPY melawan naik setelah Perdana Menteri China Li Keqiang mengajak Amerika untuk bernegosiasi perihal perang dagang yang akan berdampak besar terhadap perekonomian dunia, PM Li Keqiang menegaskan dalam pernyataannya akan mempermudah akses bagi perusahaan asal Amerika. Hal ini sontak ditanggapi positif oleh para investor dan saham-saham di wall street ikut bergerak naik.

Dilihat dari sisi teknikal, di pair USDJPY terdapat pola candle Bullish Engulfing pada timeframe Daily, USDJPY juga mampu menembus pertahanan fibonacci 23.6 dan 38.2, serta berhasil menguji fibo 50.0.

Jika hari ini USDJPY mampu bertahan diatas level fibo 38.2 dan menembus fibo 50.0, maka USDJPY berpeluang naik le level  105.867 (Fibo 61.8) sampai 106.252 (Fibo 80.9) & 106.636 (Fibo 100.0)

Namun jika level support 105.392 (Fibo 38.2) berhasil ditembus, maka USDJPY berpeluang turun ke level 105.098 (Fibo 23.6) 

USDJPYDaily 27 mar.png

-Reza Aswin Team-

Reza Aswin

Bagikan informasi ini ke teman Anda

Menyerupai

Berita terbaru

Buka secara instan

FBS menyimpan catatan data Anda untuk menjalankan website ini. Dengan menekan tombol "Setuju", Anda menyetujui kebijakan Privasi kami.