EURUSD Masih Terkepung Pola Bearish
Pergerakan nilai tukar pasangan mata uang EURUSD masih berada dalam tekanan turun pada perdagangan di awal pekan ini.
Meski pada perdagangan pekan lalu sempat menguat naik, namun pada perdagangan di awal pekan ini pergerakan pasangan mata uang EURUSD kembali tertekan turun melanjutkan pergerakan koreksi turun yang terjadi pada hari jumat kemarin.
Melemahnya nilai tukar Euro terjadi setelah pertemuan ECB Monetary Policy Meeting Accounts pada jumat kemarin, dan terdapat pernyataan dari ECB yang mengatakan perekonomian Uni Eropa pada tahun ini akan tertekan turun sebanyak 5% hingga 12% akibat dampak pandemi virus Covid 19, dan pernyataan dovish ini akhirnya memberi efek pelemahan bagi nilai tukar mata uang Euro.
Analisa Teknikal
Pada timeframe daily terbentuk sebuah pola harga Triple Top yang merupakan pola resisten yang sangat kuat, serta pola candle bearish harami yang juga memberi sinyal turun bagi pergerakan EURUSD.
- Dari indikator Bollinger Bands, pergerakan candle EURUSD telah menguji garis Upper Band, dan kini menuju garis Middle Band.
- Indikator stokastik telah cross kebawah dan memberi indikasi bearish bagi pair EURUSD
- Indikator ADX yang mengarah kebawah juga memberi indikasi trend naik EURUSD telah melemah, dan kini berpeluang menjadi trend turun.
Indikasi: Bearish
EURUSD memiliki peluang turun ke level support selanjutnya di harga 1.08464
Level Resisten kuat EURUSD berada pada level harga 1.09803
Grafik EURUSD Timeframe Daily