Masalah Brexit Membawa EURGBP Berpeluang Bullish

Baca artikel di situs FBS

Tanggal 31 Desember 2020 merupakan batas waktu Inggris keluar dari Uni Eropa, dan ini dapat membuat pair EURGBP akan menguat.

Mata uang tunggal Uni Eropa akhir akhir ini diuntungkan dengan melemahnya mata uang US Dollar karena serangan pandemic covid-19 meningkat di Amerika Serikat. Lebih dari 166.000 orang terinfeksi pada hari sabtu minggu lalu, sehingga menimbulkan spekulasi bahwa pemerintahan baru akan melakukan penguncian nasional saat musim dingin berlangsung, yang tentunya akan membuat perlambatan ekonomi domestic.

Dilain sisi data ekonomi Uni Eropa terlihat terus membaik setelah ECB melakukan kebijakan moneter sejak awal pandemic covid-19 menyerang kawasan tersebut. Tingkat kepercayaan bisnis Uni Eropa terus membaik dengan naiknya data indeks PMI Manufactur, sehingga membuat angka GDP kuartal ketiga terkoreksi naik ke - 4,4% setelah menyusut -14,8% pada kuartal kedua.

Disisi lain Inggris saat ini sedang dalam pembatasan nasional dengan melarang semua aktivitas tidak penting diluar rumah. Perdana Menteri Boris Johnson dikabarkan akan melakukan isolasi mandiri setelah disinyalir tertular covid-19 dari anggota parlemen yang melakukan pertemuan dengannya.

Keadaan ini tentunya membuat semakin sulit pembicaraan perjanjian Brexit yang telah mendekati jatuh tempo. Masalah kuota perikanan, perdagangan dan pembatasan di Irlandia akan menjadi penghalang kesepakatan Brexit, yang jika gagal akan merugikan ekonomi Inggris senilai lebih dari $1 trilliun dalam tarif perdagangan dengan Uni Eropa.

Efek Terhadap Pasar

Pandemic covid-19 yang menyebar di Amerika Serikat, Inggris dan Uni Eropa, serta batas waktu kesepakatan Brexit akan membuat pair EURGBP akan menguat dalam beberapa waktu kedepan.

Ekspektasi Pasar

Diprediksi pair EURGBP  bergerak dalam range 0.8943 – 0.9030

Trading Plan :

Buy Limit 0.8916 – 0.8943 dengan target 0.9030 – 0.9050

Grafik EURGBP  timeframe D1

eurgbp 16 nov.png

Disclaimer

Fundamental bukanlah teknikal yang dapat berubah dalam hitungan jam bahkan menit, tetapi fundamental merupakan suatu gambaran besar atas pandangan kedepan yang dapat terjadi dalam rentang waktu yang lebih panjang.

TRADE NOW

Reza Aswin

Bagikan informasi ini ke teman Anda

Menyerupai

Berita terbaru

Buka secara instan

FBS menyimpan catatan data Anda untuk menjalankan website ini. Dengan menekan tombol "Setuju", Anda menyetujui kebijakan Privasi kami.