Pola Bearish Engulfing Pada Pair NZDUSD
Pergerakan grafik pasangan mata uang NZDUSD pada pekan ini bergerak terkoreksi turun.
Pasangan mata uang NZDUSD bergerak melemah turun setelah selama lebih dari 2 bulan bergerak dalam fase naik yang sangat signifikan, namun pada perdagangan pada pekan ini level resisten kuat 0.6700 menghadang laju penguatan NZDUSD.
Mata uang New Zealand kembali tertekan melemah akibat beberapa faktor diantaranya kembali memanasnya tensi perang dagang antara Amerika dan China dan hal ini tentu mengganggu perekonomian New Zealand yang merupakan salah satu mitra dagang erat China setelah Australia.
Disamping itu penguatan mata uang US Dollar pada pekan lalu juga ikut menekan mata uang New Zealand, index mata uang US Dollar menguat tajam dari level terendah pekan lalu di level 92,4 dan kini bertengger pada level 93,3. Penguatan index USD tersebut terjadi pasca rilis laporan data NFP yang membaik dan melampui perkiraan, tercatat terdapat lebih dari 1,7 juta lowongan kerja non pertanian baru dan data ini melampui perkiraan di level 1,5 juta.
Selain itu faktor internal dari negara New Zealand sendiri juga ikut andil dalam melemahnya mata uang New Zealand pada pekan ini, tercatat data Kepercayaan Bisnis di New Zealand memburuk hingga mencatatkan hasil minus di level -42,4 dari sebelumnya -31,8. Dengan kondisi fundamental ekonomi tersebut maka memberi peluang bagi pasangan mata uang NZDUSD kembali tertekan turun pada perdagangan pekan ini.
Analisa Teknikal
Secara teknikal pasangan mata uang NZDUSD bergerak terkoreksi turun, dan hal ini terkonfirmasi dari pergerakan pola candle pada timeframe daily yang terdapat sebuah pola Bearish Engulfing. Selain itu pergerakan turun NZDUSD juga terkonfirmasi dari indikasi berikut:
- Titik indikator Parabolic SAR telah berada diatas candle daily, dan ini memberi pertanda pair NZDUSD berada dalam tekanan turun
- Indikator stokastik telah cross kebawah dan Histogram indikator MACD juga telah berada dibawah garis signal line, indikasi tersebut memberi pertanda pair NZDUSD masih bergerak dalam trend turun
- Garis indikator ADX yang mengarah landai kebawah memberi indikasi trend naik NZDUSD telah melemah dan kini berada dalam tekanan bearish.
Indikasi: Koreksi Turun
NZDUSD memiliki peluang korekksi turun sementar ke level support selanjutnya di harga 0.65200
Resisten Kuat NZDUSD berada pada level harga 0.67000
Grafik NZDUSD Timeframe Daily
Note: Harap berhati-hati dalam bertransaksi, harga dapat berubah sewaktu-waktu tergantung dari perubahan fundamental ekonomi dan kondisi geopilitik dunia, gunakan money management yang baik, overlot dan overtrade merupakan penyebab tingginya resiko dalam bertransaksi.