Saham Facebook Anjlok Tajam

Baca artikel di situs FBS

Pergerakan saham Facebook mengalami penurunan yang sangat signifikan sejak perdagangan pekan lalu dan masih berlanjut hingga hari ini

Perusahaan yang berbasis pada bidang teknologi dan juga media sosial pimpinan Mark Zuckeberg ini mengalami berbagai masalah yang cukup pelik, diantaranya adalah dari regulator telekomunikasi Rusia yang melayangkan denda kepada facebook apabilan konten yang dinilai ilegal di negara tesebut tidak dihapuskan. Selain itu Facebook juga dinilai telah mengabaikan laporan masalah pengguna.

Dari laporan penelitian yang dilakukan oleh The Wall Street Journal, terdapat beberapa masalah yang diangkat, diantaranya: Facebook telah mengabaikan atau mengabaikan masalah kesehatan mental yang disebabkan oleh Instagram, terutama untuk gadis remaja. Facebook tahu tentang masalah ini karena kesimpulan diambil dari penelitiannya sendiri. Perusahaan tidak hanya gagal melakukan perbaikan, tetapi sekarang merencanakan versi Instagram untuk anak-anak di bawah 13 tahun.

Permasalahan tersebut akhirnya membawa facebook untuk dipanggil oleh kongres guna penyelidikan terhadap dampak buruk penggunaan media sosial terhadap anak dan remaja. Dan tentu kasus ini dapat membawa saham facebook tertekan turun pada pekan ini.

Analisa Teknikal

Secara  teknikal pergerakan saham facebook masih berada dalam fase turun yang kuat, hal ini ditunjukkan oleh beberapa indikasi diantaranya:

  • Pergerakan candle daily telah menembus ke bawah garis uptrend line
  • Titik indikator Parabolic SAR dan Fractals telah berada di atas candle daily
  • Indikator stokastik masih bertahan di bawah level 20 
  • Histogram indikator masih berada di bawah garis signal line

Indikasi: Bearish

Strategi: Sell di level 360

Take Profit:351 - 340

Resisten: 363

Stop Loss: 366

Grafik Facebook Timeframe Daily

FACEBOOKDaily 21 sept.png

Note: Harap berhati-hati dalam bertransaksi, harga dapat berubah sewaktu-waktu tergantung dari perubahan fundamental ekonomi dan kondisi geopilitik dunia, gunakan perhitungan money management dan risk management yang baik, overlot dan overtrade merupakan penyebab tingginya resiko dalam bertransaksi.

TRADE NOW

Grandi Thoro

Bagikan informasi ini ke teman Anda

Menyerupai

Berita terbaru

Buka secara instan

FBS menyimpan catatan data Anda untuk menjalankan website ini. Dengan menekan tombol "Setuju", Anda menyetujui kebijakan Privasi kami.