USDJPY Koreksi Setelah The Fed Naikkan Suku Bunga
The Fed jadi menaikkan suku bungannya dari 1.75% menjadi 2.00% pada dini hari tadi dan USDJPY sempat menguat sejenak sampai level 110.846, namun kini USDJPY kembali turun ke level 110.240.
Dari pernyataan The Fed dini hari tadi besar peluang bagi Amerika untuk melakukan 2 kali lagi kenaikan suku bunga, sehingga pada tahun ini Amerika berencana untuk menaikkan suku bunganya hingga 4 kali, dan memberi peluang bagi US Dollar tetap kuat hingga akhir tahun 2018.
Dari sisi teknikal pada timeframe H4, USDJPY sempat terkoreksi turun ke level 110.079 mendekati level fibo 80.9 H4, dan kini berada di level 110.240an. Indikasi stokastik H4 yang telah oversold USDJPY tetap memiliki peluang naik, meskipun MACD menunjukkan tanda reversal turun yang memungkinkan kembali adanya koreksi turun bagi pair ini.
Di timeframe H4, USDJPY memliliki target naik ke level 110.590 (fibo 130.9 H4) sampai dengan 110.923 (fibo 161.8 H4), dengan peluang koreksi turun sementara ke level 109.854 (fibo 61.8 H4). Support USDJPY berada pada level 109.445 (fibo 23.6 H4)