EURCAD Dalam Tekanan Turun Mengincar Support
Mata uang Euro pada pekan lalu mendapat tekanan turun yang sangat drastis akibat kebijakan dovish Bank Sentral Eropa ECB yang mengeluarkan program TLTRO bagi perbankan Eropa, selain itu pemangkasan proyeksi pertumbuhan ekonomi di zona eropa juga dipangkas dari 1,7% menjadi hanya 1,1% sehingga menyebabkan mata uang Ero menjadi melemah terhadap mata uang lainnya termasuk terhadap mata uang Dollar Kanada.
Mata uang Dollar Kanada justru secara mengejutkan mengalami penguatan pasca rilis data Ketenaga kerjaan Kanada yang naik drastis dibanding data bulan sebelumnya dan jauh melampaui perkiraan, dan juga Kanada berhasil mempertahankan tingkat pengangguran di level stabil.
Dengan konsisi ekonomi tersebut maka besar peluang bagi pair EURCAD untuk mendapati tekanan turun pada pekan ini, meskipun dibayangi peluang koreksi naik tipis.
EUR/CAD Timeframe Daily
Pada timeframe daily secara teknikal pair EURCAD memang telah keluar dari trend turun setelah melakukan penembusan keatas garis down trendline, namun pergerakan naik EURCAD tersebut telah tertahan level resistant kuat pada timeframe daily dan memaksa pair EURCAD untuk turun pada perdagangan pekan lalu.
Dari pola candle terdapat sebuah pola candle bearish engulfing yang terbentuk pada timeframe daily, serta indikator stokastik telah cross kebawah, dan ini memberi indikasi sebuah pelemahan bagi pargerakan pair EURCAD.
- EURCAD berpeluang turun ke level support di harga 1.50141
- dan Level Resistant EURCAD berada pada level harga 1.52144