GBPUSD Masih Berpeluang Menguat Secara Terbatas

Baca artikel di situs FBS

Inggis baru saja memiliki seorang Perdana Menteri yang baru yakni Boris Johnson yang merupakan seorang pemimpin yang optimis akan membawa Inggris keluar dari Uni Eropa pada bulan Oktober ini, setelah permasalahan Brexit yang tidak kunjung usai bertahun-tahun, negosiasi yang alot dan perkepanjangan, hingga mampu melengserkan 2 orang perdana menteri sebelumnya yakni David Cameron dan Theresa May yang mundur akibat tidak mendapat dukungan perihal perjanjian Brexit. 

Terpilihnya Boris Jhonson memberi efek positif bagi mata uang poundsterling dan ini tercermin dari pergerakan nilai tukar pasangan mata uang Poundsterling terhadap US Dollar yang menguat pasca terpilihnya Bosis Johnson sebagai PM inggris yang baru, namun perlu diperhatikan untuk arah kebijakan Boris Johnson kedepannya, memang secara prinsip PM Boris Johnson akan melakukan segala upaya untuk Inggris keluar dari Uni Eropa bahkan dengan pilihan tanpa perjanjian (No Deal Brexit). 

Sama seperti di Indonesia dalam dunia politik apapun bisa terjadi, jika PM Borris Johnson mengubah sikap dan memilih perundingan dengan Uni Eropa dan dalam perjanjian tersebut akhirnya disepakati oleh parlemen maka besar peluang bagi mata uang Poundsterling untuk kembali menguat tajam dan bertengger kembali diatas level harga 1.3 per dollar AS, namun mata uang Iggris raya ini diperkirakan akan mengalami tekanan turun jika No Deal Brexit terjadi pada bulan oktober nanti. 

Dari sisi teknikal pergerakan pair GBPUSD pada timeframe H4 mengalami fase koreksi naik dan membentuk sebuah pola harga segitiga (triangle). Dari indikator stokastik telah cross kebawah menuju area oversold, dan dari histogram indikator MACD telah berada diatas garis signal line. Dengan indikasi teknis tersebut memberi peluang penguatan terbatas bagi pair GBPUSD

  • Indikasi: Bullish
  • Strategi: Buy Limit 1.24479
  • GBPUSD memiliki peluang naik pada level resistant di level harga  1.25468 sampai dengan 1.25686
  • Level Support berada pada level harga 1.24279

GBPUSD Timeframe H4

GBPUSDH4 25 juli.png

Reza Aswin

Bagikan informasi ini ke teman Anda

Menyerupai

Berita terbaru

Buka secara instan

FBS menyimpan catatan data Anda untuk menjalankan website ini. Dengan menekan tombol "Setuju", Anda menyetujui kebijakan Privasi kami.