Geopolitik dan Harga Emas Dunia

Baca artikel di situs FBS

5 minggu indeks Dollar menguat, 4 minggu indeks pasar saham Amerika Serikat melemah dan 4 bulan harga emas loco London turun. Ini merupakan suatu fenomena atas ketidakpastian pasar keuangan yang didominasi oleh faktor geopolitik, atas kebijakan administrasi Trump akhir akhir ini.

Para pelaku pasar melihat bahwa mata uag US Dollar masih menjadi menjadi andalan jika dibandingkan dengan mata uang di Asia maupun di Eropa. Pasar uang saat ini sangat dipengaruhi oleh akun twitter Presiden Trump dibandingkan dengan kebijakan moneter The Fed yang telah bertahun tahun menjadi acuan para pelaku pasar dalam menentukan investasi mereka.

Perang dagang Amerika – China secara umum masih terlihat jauh dari kesepakatan, mengingat administrasi Trump masih mempertimbangkan akan kembali menaikan tariff atas kegagalan Amerika Serikat untuk menekan Pemerintah China dalam hal “ Pencurian Intelektual dan teknologi secara paksa atas perusahaan Amerika Serikat yang berkerja sama dengan perusahaan China.

Pasar uang masih menunggu kicauan Trump di media social sebelum pertemuan G20 bulan juni di Jepang. Perang dagang AS – China selama tahun 2018 mebuat pasar saham Amerika seperti Jet Coaster dan diakhir tahun tersebut, Amerika Serikat dibayangi oleh signal resesi.

Keadaan ini diulang kembali oleh adiministrasi Trump dengan kenaikan tariff terhadap barang China senilai $200 milliar dan dibalas oleh Pemerintah China senilai $60 milliar serta menarik obligasi mereka di AS dan memberikana tekanan pada sector pertanian Amerika Serikat. Jika ini berlangsung terus maka signal resesi ekonomi – moneter  akan kembali muncul seperti saat masa pemerintahan Obama di tahun 2008.

Disisi lain Presiden Trump telah meratifikasi kenaikan tariff Baja 25% dan Alumunium 10% terhadap Canada dan Mexico, yang sedia nya tidak akan dinaikan, walaupun harus ada pengesahan dari Parlemen Amerika Serikat, yang tentunya agak sulit mendapatkan nya karena Parlemen AS saat ini dikuasai oleh Partai Demokrat yang dengan segala cara akan menghambat Trump terpilih kembali di tahun 2020.

Juggling administrasi Trump masih berlanjut dan ketidakpastian di Asia – Timur tengah , Kawasan Eropa bahkan dibenua Amerika Utara serta Amerika Latin, masih belum mereda karena berbagai kepentingan politik dan ekonomi masih terlihat sangat kental di antara negara super power dunia untuk mendominasi.

Proteksionisme serta pelemahan ekonomi global akan kembali terlihat di tahun 2019 ini jika administrasi Trump tidak menurunkan tekanan perang dagang maupun konflik global yang terjadi. Ketidakpastian ini tentunya hanya kan meningkatkan permintaan safe haven dunia dan kenaikan harga emas ke $1286/ troyounce masih terjadi dengan alternative koreksi ke harga $1270/ troyounce

Gold Timeframe Daily

gold 20 mei.png

Fundamental bukanlah teknikal yang dapat berubah dalam hitungan jam bahkan menit, tetapi fundamental merupakan suatu gambaran besar atas pandangan kedepan yang dapat terjadi dalam waktu yang lebih panjang.

Reza Aswin

Bagikan informasi ini ke teman Anda

Menyerupai

Berita terbaru

Buka secara instan

FBS menyimpan catatan data Anda untuk menjalankan website ini. Dengan menekan tombol "Setuju", Anda menyetujui kebijakan Privasi kami.