Pola Candle 'Shooting Star' Pada Pair NZDCAD
Nilai tukar mata uang New Zealand mengalami tekanan turun yang cukup drastis oleh mata uang Dollar Kanada, hal ini disebabkan oleh menguatanya nilai mata uang Dollar Kanada akibat kembali naiknya harga minyak dunia yang terjadi pada pekan ini. Sedangkan dari negara New Zealand sendiri data ekonominya masih tertekan oleh data ketenaga kerjaan yang masih kurang baik dan juga data inflasi yang cenderung rendah serta data neraca perdagangan yang tercatat minus yang cukup besar. Dengan adanya kondisi tersebut maka memberi peluang turun bagi pair NZDCAD.
NZD/CAD Timeframe Daily
Secara teknikal pada timeframe Daily pergerakan NZDCAD berada dalam fase turun, hal ini didukung oleh adanya sebuah candle 'Shooting Star' yang merupakan sebuah sinyal pembalikan arah dari trend naik menjadi trend turun.
Dari indikator stokastik juga terlihat telah cross ke bawah dan ini memperkuat peluang bagi pair NZDCAD untuk kembali melemah pada perdagangan di akhir pekan ini.
- NZDCAD memiliki target turun pada level harga 0.92152
- dan Level support NZDCAD berada pada level harga 0.89625